|


Plt Kapolsek Indrapura Hadiri Peresmian Kantor Sekretariat PMK Batu Bara

  

Plt polsek indrapura hadiri peresmian kantor pmk (foto/ist)
BATU BARA (FN)- Pemuda Mitra Kamtibmas (PMK) Kabupaten Batu Bara meresmikan Kantor Sekretariat, sekaligus bakti Sosial pemberian sembako serta tali asih dan sunat Masal kepada Puluhan anak anak di Desa Titi Payung, Kecamatan Air Putih, Kabupaten 

BATU BARA (FN) - Hadir pada acara peresmian Plt Kapolsek Indrapura Iptu Abdi Tansar SH, unsur pengurus PMK Kabupaten dan elemen masyarakat yang sengaja di undang pada giat tersebut. 

Ketua PMK Kabupaten Batu Bara H, Ngadirun SE di tengah acara peresmian menyampaikan, kegiatan bakti Sosial hari ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian para pengurus sekaligus peresmian Kantor Sekretariat PMK. 

"Mudah mudahan dengan berdirinya kantor Sekretariat ini kedepan PMK harus bisa bersinergi dengan semua elemen baik pemerintahan dan masyarakat dalam menciptakan hidup harmonis tertib aman dan nyaman dalam kehidupan sehari-hari " Ujarnya 

Sementara Plt Kapolsek Inderapura Iptu Abdi Tansar SH yang hadir pada acara tersebut, mengucapkan selamat atas Peresmian  kantor Sekretariat PMK Kabupaten Batu Bara. 

"Dengan berdirinya Sekretariat peran serta PMK akan lebih berjalan dengan baik sehingga kedepan mampu mengembangkan potensi kekuatan masyarakat, sehingga mampu menciptakan  situasi Kamtibmas yang Kodusif" harap Kapolsek. 

Acara ditutup dengan pemeberian sembako dan tali  asih kepada Puluhan anak anak yang mengikuti sunat masal.(eka)

Komentar

Berita Terkini