|

BAPERA Batu Bara Bagikan Ratusan Bungkus Takjil

 

BATU BARA (FN) – Berbagi itu sangat indah ada kebahagian tersendiri yang lahir dalam lubuk hati. Apalagi berbagi itu dibulan suci Ramdhan yang penuh berkah ini. Hal itu dikatakan Ketua DPD Barisan Muda Nusantara BAPERA  Kabupten Batu Bara Helmi Syam Damanik,S.H di dampingi Sekjen Handoko Manurung,SE serta Bendahara Ariandi,S.H kepada Wartawan, Jumat (31/01)

Dikatakan nya, lebih kurang 200 bungkus takjil yang dibagikan kepada pengguna jalan yang melintasi disimpang empat Limapuluh Kota Kecamatan Limapuluh Kabupaten Batu Bara ini.

"Semoga takjil yang kami bagikan ini bisa menjadi santapan saat berbuka puasa nanti, "ungkap Helmi bersama jajaran pengurus DPD BAPERA Kabupaten Batu Bara.

Kegiatan pembagian Takjil ini, selain Pengurus DPD juga ada Pengurus DPC Kecamatan Limapuluh.

Dari amatan Media dilokasi terlihat antusias Pengurus DPD dan DPC BAPERA memberikan takjil kepada para Pengguna jalan, mulai dari pengendara mobil dan Septor pejalan kaki pun kebagian takjil dari BAPERA Kabutapen Batu Bara.(red)

Komentar

Berita Terkini