|

Pengcab JMSI Batu Bara Siap Sukseskan HUT ke-3 JMSI dan HPN 2023

 

MEDAN (FN)  - Untuk mensukseskan acara HUT ke-3 Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) dan Hari Pers Nasional (HPN), DPD JMSI Sumatera Utara menggelar rapat koordinasi (Rakor) bersama pengurus cabang JMSI.

Rakor yang digelar di Sekretariat DPD JMSI Sumut, Jalan Sei Berantas Medan dipimpin langsung Ketua Rianto Aghly,SH, didampingi Wakil Ketua David Susanto dan pengurus lainnya.

Pengcab daerah yang hadir diantaranya Ketua DPC JMSI Batu Bara Rizal Hutagaol, Hamdani, Helmisyam Damanik, Subari dan Ketua JMSI Medan, Lilik Dalimunte beserta jajaran.

Pertemuan yang digelar dalam suasana kekeluargaan ini, Ketua Rianto Aghly menekankan rasa persaudaraan dan kekompakan dalam mensukseskan event nasional HUT ke-3 JMSI yang akan dihadiri Ketum serta DPD JMSI se-Indonesia.

“Sumut sebagai tuan rumah bertanggungjawab besar untuk mensukseskan event HUT JMSI sekaligus HPN. Sesuai jadwal event ini akan digelar bertepatan pada tanggal 8 Februari 2023, sehari sebelum HPN,” tegas Rianto Aghly.

Untuk itu, Anto Genk sapaan akrab Rianto Aghly, mengajak semua pengurus dan anggota berkolaborasi mengambil peranan masing-masing sesuai agenda yang disusun. Mulai dari lokasi acara yang dipusatkan di Hotel Santika, Medan.

Selain jalan sehat dan bakti sosial, HUT ke-3 JMSI akan digelar seminar dengan tema “Media Siber Sehat, Pemilu Bermartabat” yang dijadwalkan akan dihadiri  keynote spekaer Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, Gubsu Edy Rahmayadi.

Sementara sesuai jadwal pembicara diantaranya Komisioner KPU RI Betty Idroos, Wagubsu Musa Rajekshah, Sekjen JMSI DR Eko Pamuji dan Dewan Pakar JMSI, Hendri Satrio yang akan dipandu moderator Pengurus JMSI Sumut, Jonnris Purba. 

Ketua JMSI Batu Bara Rizal Hutagaol didampingi Hamdani dalam pertemuan ini sangat mendukung dan mengapresiasi terselenggaranya event nasional JMSI di Sumut. 

Sebagai tuan rumah yang diberi kepercayaan pusat, JMSI Sumut bersama kab/kota akan berperan aktif dalam berbagai bisang sehingga kegiatan berjalan lancar dan sukses sebagaimana diharapkan.(Rel)

Komentar

Berita Terkini